Liga Indonesia

Calon Pengganti Ismed Sofyan Waspadai 'Teror' Bonek di Laga Persebaya vs Persija

Jumat, 2 November 2018 16:52 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Media Persebaya
Bonek ketika mendukung Persebaya Surabaya. Copyright: © Media Persebaya
Bonek ketika mendukung Persebaya Surabaya.

INDOSPORT.COM - Pekan ke-29 Liga 1 2018 akan menyajikan laga sengit dua klub besar sepak bola Indonesia, yakni Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta pada Minggu (04/11/18) di Stadion Gelora Bung Tomo, Jawa Timur.

Meski berstatus tim tamu, Persija Jakarta diyakini bertekad untuk mencuri poin di markas Bajul Ijo, sebab tim Ibu Kota membutuhkan kemenangan demi menjaga peluang juara Liga 1 musim ini.

Namun, misi itu tidak akan berjalan mudah, sebab Persebaya Surabaya akan didukung puluhan ribu penggemar dan hal itu pun disadari oleh gelandang Persija Jakarta, Rohit Chand.

Rohit mengatakan semua pemain Persija Jakarta harus bekerja keras jika ingin melanjutkan tren kemenangan di empat laga terakhir. Pasalnya, mereka akan diteror sepanjang laga oleh pendukung Persebaya Surabaya atau Bonek, mengingat panasnya rivalitas kedua tim.

"Ya saya tahu mereka (Bonek), mereka akan bermain di kandang jadi akan berat," ucap Rohit.

"Kalian tahu seperti apa (rivalitas Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya),  jadi kami akan melakukan yang terbaik dan mencoba meraih angka disana jadi kami harus bekerja keras," lanjutnya.

Pada laga Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta nanti, Rohit Chand berpeluang untuk menggantikan posisi Ismed Sofyan di bek kanan. Hal itu terjadi, lantaran kapten Persija tersebut mengalami cedera dan harus beristirahat selama dua pekan.

Posisi tersebut bukanlah hal baru bagi Rohit, sebab saat melawan Persipura Jayapura dan Barito Putera, ia pernah ditugaskan oleh pelatih Stefano Cugurra Teco di bek kanan.

"Ya di beberapa laga saya ditugaskan bermain di posisi bek. Tidak masalah, saya sudah mencobanya dan bermain di posisi tersebut," kata Rohit menyoal kemungkinan menggantikan Ismed Sofyan.

Sekadar informasi, bila berhasil mencuri tiga poin di laga Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, maka Macan Kemayoran bisa merebut posisi puncak klasemen Liga 1 2018 dengan torehan 51 poin.

Terus Ikuti Update Liga 1 dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM