INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Bola Indonesia, Bima Sakti memutuskan mencoret gelandang sayap, Saddil Ramdani menjelang bergulirnya kompetisi sepak bola Piala AFF 2018.
Kendati telah masuk list akhir 23 pemain Timnas Indonesia, Saddil yang berstatus pemain klub sepak bola Persela Lamongan itu terpaksa dipulangkan lantaran terkibat kasus hukum.
Saddil juga dinilai tidak disiplin lantaran tidak bisa datang tepat waktu, sesuai dengan permintaan tim pelatih yakni pada Kamis (01/11/18) lalu. Hal itu semakin menguatkan dugaan pencoretan Saddil.
Pencoretan Saddil pun dianggap positif oleh Bima Sakti. Pelatih sepak bola berusia 42 tahun itu mengatakan mungkin ini waktu yang tepat bagi pemain Persela Lamongan itu untuk beristirahat dan menenangkan pikiran seiring dengan kasus hukum yang menderanya.
"Ya soal itu (Saddil) semoga jadi pembelajaran untuk pemain muda agar menjaga sikap di dalam dan luar lapangan," ucap Bima saat ditemui awak media berita sport di kawasan Jakarta Selatan, Minggu (04/11/18).
"Mungkin ini saat yang tepat juga buat Saddil untuk istirahat. Karena dia sudah main buat Indonesia sejak Asian Games 2018, Piala AFF U-18 2018 hingga Piala Asia U-19 2018," imbuhnya.
Untuk menggantikan posisi Saddil Ramdani, Bima Sakti telah memanggil pemain senior milik Kedah FA, Andik Vermansah. Pemain kelahiran Surabaya, Jawa Timur itu pun telah bergabung dan menjalani latihan bersama rekan-rekannya sejak, Sabtu (03/11/18) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Bima Sakti mengatakan, keputusan untuk memanggil Andik dikarenakan sang pemain memiliki banyak pengalaman bertanding.
Tenaganya eks Persebaya Surabaya itu memang dibutuhkan Timnas Indonesia untuk bersaing di Grup B bersama Thailand, Singapura, Timor Leste dan Filipina.
"Kami memanggil Andik Vermansah untuk ikut latihan. Andik pemain yang berpengalaman dan bisa membantu tim untuk meraih hasil terbaik nanti di Piala AFF 2018," kata Bima Sakti.
Sekadar informasi, dalam Piala AFF 2018, langkah skuat Garuda akan dimulai dengan melakoni laga Singapura vs Timnas Indonesia pada Jumat (09/11/18) mendatang.
Terus Ikuti Update Piala AFF 2018 dan Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM