INDOSPORT.COM - Kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2018, sudah memasuki pekan ke-31, menyisakan tiga pertandingan lagi. Karenanya, perburuan juara Liga 1 2018, yang diperebutkan Persija Jakarta, PSM Makassar dan Persib Bandung semakin sengit.
Ya, ketiga klub tersebut secara berurutan berada di peringkat pertama, kedua dan ketiga klasemen sementara hingga pekan ke-31 ini. PSM Makassar vs Persija Jakarta sendiri baru saja berakhir imbang 2-2, Jumat (16/11/18) kemarin.
Sementara Persib Bandung masih harus bertamu ke Stadion Moch Soebroto, markas PSIS Semarang, pada Minggu (18/11/18) pukul 15.30 besok sore.
Sudah tinggal menyisakan tiga pertandingan lagi untuk berakhirnya musim, ternyata juara Liga 1 2018 belum juga jelas. Isu settingan setelah hasil imbang PSM vs Persija kemarin pun sempat menyeruak.
Namun, terlepas dari isu settingan dan gol bunuh diri PSM kemarin, INDOSPORT ingin membahas sebanyak 3 hal yang bisa menggagalkan Persija Jakarta juara Liga 1 2018.