Tidak Terpuji, Maskot Klub PSM Makassar Tertangkap Basah Ganggu Kiper Persija
Pertandingan antara PSM Makassar vs Persija Jakarta memang menjadi salah satu laga penentu di Liga 1 musim ini. Pasalnya, kedua tim saling bersaing ketat di puncak klasemen jelang musim berakhir.
Laga yang berakhir imbang 2-2 ini ternyata menyimpan kejadian yang tidak mengenakkan, khususnya untuk tim tamu dari tuan rumah.
Persija yang menurunkan Shahar Ginanjar di bawah mistar gawangnya kontra PSM Makassar kemarin, mengalami sedikit gangguan. Gangguan tersebut bahkan berasal dari maskot klub Juku Eja di belakang gawangnya.
Mbah @MafiaWasit mau tanya nih..
— alif (@alifhass) November 16, 2018
Lagi di apaain nih mbah gawang Persija 🙄🙄 pic.twitter.com/x2SEXjOjLo
Tampak dalam video yang beredar di Twitter, khususnya yang diunggah oleh akun bernama @alifhass, maskot klub PSM mencoba mengganggu konsentrasi Shahar saat tuan rumah menyerang.
Beruntung, dalam gangguan tersebut, tembakan salah satu penggawa PSM Makassar yang mengarah ke gawang Shahar berhasil diblok oleh Jaimerson.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Seputar Liga 1 2018 dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM