INDOSPORT.COM - Peluang Timnas Indonesia untuk melenggang ke babak semifinal Piala AFF 2018 memang menipis, terlebih setelah skuat Garuda menelan kekalahan dari Thailand. Meski peluang tipis, namun bintang Timnas Indonesia, Evan Dimas, janji bermain mati-matian saat melawan Filipina.
Bermain di Stadion Rajamangala Thailand, Timnas Indonesia tak dapat berbuat banyak. Tim besutan Bima Sakti harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor 2-4.
Kekalahan ini memang menyakitkan. Sebab Indonesia sejatinya mampu unggul lebih dulu lewat Zulfiandi. Sayang permainan Indonesia menurun pasca Thailand kamu menyamakan kedudukan dan berbalik unggul.
Evan Dimas yang bermain di laga semalam, menilai Indonesia selayaknya mampu menang dari Thailand. Tapi memang belum rejekinya saja meraih kemenangan.
"Sebenernya kami juga bisa ya mengalahkan Thailand tapi belum rezeki saja," ucap Evan.
Evan sadar kekalahan ini menipiskan peluang Indonesia melenggang ke babak semifinal. Meski begitu mantan Pemain Selangor FA ini tetap ingin berjuang mati-matian di laga terakhir saat berjumpa Filipina.
"Untuk peluang, ya kami tetap fight-lah terakhir lawan Filipina. Kami akan mati-matian. Meski peluangnya kecil, apapun bisa terjadi. Jadi kami harus menang lawan Filipina," tutup Evan.
Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat empat klasemen sementara grup B. Skuat Garuda mengoleksi 3 poin dari tiga laga yang telah dilalui.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas Indonesia Lainnya di INDOSPORT