Liga Indonesia

Sikap Terpuji Jakmania saat Jamu Persela Lamongan di GBK

Selasa, 20 November 2018 19:20 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© Petrus Manus Da'Yerimon/INDOSPORT
Ucapan selamat datang Jakmania untuk LA Mania. Copyright: © Petrus Manus Da'Yerimon/INDOSPORT
Ucapan selamat datang Jakmania untuk LA Mania.

INDOSPORT.COM - Suporter klub sepak bola Persija Jakarta, Jakmania memberikan sambutan hangat untuk pendukung tim tamu, Persela Lamongan saat kedua tim bertemu di laga tunda pekan ke-26 Liga 1 2018, Selasa (20/11/18) di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta. Jakmania terlihat mengucapkan selamat datang untuk LA Mania atau suporter Persela.

Hal itu terlihat saat jeda babak pertama, di mana perwakilan Jakmania membawa spanduk bertuliskan 'Selamat Datang LA Mania' di depan tribun barat daya. Sontak hal itu mendapat sambutan hangat berupa tepuk tangan dari LA Mania maupun dari semua Jakmania yang hadir.

Laga Persija Jakarta vs Persela Lamongan memang cukup penting bagi tuan rumah. Sebab kemenangan akan memangkas jarak poin tim Macan Kemayoran dengan pemuncak klasemen sementara, PSM Makassar yang unggul empat poin sebelum laga dimulai.

Oleh sebab itu, Jakmania yang hadir terus memberikan teror bagi pemain lawan sejak peluit awal dibunyikan. Jakmania juga memotivasi para pemain Persija lewat koreo ciamik bertuliskan 'Spirit 2001' tahun terakhir di mana Macan Kemayoran juara Liga Indonesia.

Tak hanya itu, Jakmania juga sepertinya mengucapkan terima kasih sekaligus memberikan dukungan penuh pada pelatih tim, Stefano Cugurra Teco, lewat koreo bergambar pelatih asal Brasil itu yang digambarkan mengenakan baju perang. Jakmania sepertinya berharap banyak agar Teco membawa tim meraih juara pada tahun ini.

Dukungan Jakmania pun berbuah manis. Sebab, Persija mengakhiri laga dengan unggul dengan skor 3-0 lewat gol yang dilesakan oleh Rezaldi Hehanusa, Ramdani Lestaluhu dan Marko Simic.

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM