20.5K
Liga Indonesia
3 Bintang Asing yang Bisa Merapat ke Bali United Bila Ditukangi Roberto Carlos
© Fitra Herdian/Indosport.com
David da Silva
David da Silva bisa menjadi opsi bagi Roberto Carlos untuk memperbaiki lini serang Bali United. Mengingat, Roberto Carlos memiliki ikatan darah dengan David da Silva. Karena keduanya sama-sama lahir di Brasil.
Tak hanya sekedar ikatan darah, namun kualitas yang dimiliki David da Silva terbilang cocok untuk menggantikan sosok Sylvano Comvalius. Seperti yang diketahui, Bali United tak lagi produktif saat Comvalius memilih hengkang pada musim 2018.
Kualitas David da Silva sendiri tak perlu diragukan lagi. Terbukti, dirinya mampu memuncaki daftar top skor sementara Liga 1 2018 hingga pekan ke-33. Penyerang Persebaya Surabaya itu mampu mencetak 20 gol sepanjang musim ini.