Liga Indonesia

Gelar Juara Persija Diharapkan Bisa Berdampak Bagi Timnas Indonesia

Senin, 10 Desember 2018 16:02 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Yohanes Ishak
© Herry Ibrahim/Indosport.com
Pemain Persija Jakarta saat merayakan kemenangannya. Copyright: © Herry Ibrahim/Indosport.com
Pemain Persija Jakarta saat merayakan kemenangannya.

INDOSPORT.COM - Keberhasilan Persija Jakarta keluar sebagai juara Liga 1 2018, disambut baik oleh Pemerintah. Lewat Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), ucapan selamat diucapkan oleh Sesmenpora Gatot S Dewa Broto.

Dalam pernyataannya Gatot juga memuji pertandingan terakhir klub berjuluk Macan Kemayoran itu yang berjalan lancar dan kondusif.

"Alhamdulilah, Liga 1 Indonesia sudah berakhir dengan baik dan lancar. Kita tahu dalam perjalanan Liga 1 ini, banyak cerita baik yang positif maupun yang negatif. Hari ini kita saksikan sendiri pertandingan Persija lawan Mitra Kukar di GBK ini berlangsung dengan sangat kondusif," kata Gatot.

Lebih jauh, Gatot juga berharap gelar juara yang didapat Persija Jakarta itu nantinya bisa berdampak baik bagi sepak bola Indonesia, khususnnya ke Timnas Indonesia.

"Saya ucapkan selamat kepada Persija yang sudah meraih juara Liga 1 Indonesia musim 2018. Semoga ini berdampak baik bagi kemajuan sepak bola Indonesia khususnya Timnas Indonesia," harap Gatot.