Liga Indonesia

Profil Stadion Maguwoharjo, Kandang PSS Sleman: Kental Nuansa Italia

Jumat, 21 Desember 2018 13:45 WIB
Editor: Juni Adi
 Copyright:
Profil Singkat

Stadion Maguwoharjo dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Sleman, pada tahun 2005 sebagai Stadion Tridadi yang dahulu digunakan sebagai homebase PSS untuk berkompetisi di Liga Indonesia.

Keputusan tersebut dilakukan atas pertimbangan sudah tidak layaknya Stadion Tridadi untuk menjamu tim-tim besar Liga Indonesia. Waktu pembangunan sendiri membutuhkan kurang lebih dua tahun, atau pada tahun 2006 telah rampung.

Baru juga selesai, stadion mengalami kerusakan parah akibat gempa bumi yang terjadi pada 27 Mei 2006. Tahun 2007 renovasi rampung, dan sudah bisa digunakan untuk kegiatan sepak bola. 

Kabarnya biaya pembangunan Stadion  Maguwoharjo ditaksir mencapai Rp100 miliar lebih. Stadion yang memiliki nama resmi Maguwoharjo International Stadium (MIS) ini, dianggap sebagai salah satu stadion terbaik di Indonesia.

641