INDOSPORT.COM - Aksi gerak cepat Arema FC menyambut persiapan kompetisi musim depan, sukses memagari nyaris semua pemain andalannya. Salah satunya dengan tidak ada kekhawatiran di sektor pertahanan, setelah Johan Al Farisi memutuskan untuk bertahan.
Bek kiri 28 tahun itu sendiri sudah pasti tetap berseragam tim berlogo kepala singa untuk satu tahun ke depan, melalui perpanjangan kontraknya. Al Farisi masuk ke dalam 22 pemain sebagai proyeksi Arema untuk menjalani Liga 1 tahun depan.
Keputusan itu sekaligus memupus ambisi sejumlah klub lain untuk mendapatkan jasanya. Dengan performanya yang mencapai 61 caps di dua musim terakhir, bisa saja ia menerima tawaran yang lebih menggiurkan dari segi nominal kontrak maupun prestasi dari klub lain.
"Keputusan bertahan di Arema, karena saya ingin mencapai prestasi yang lebih baik lagi dari (musim) sebelumnya," kata Al Farisi, pasca turut dalam laga amal bersama Dokjreng FC di Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Minggu 30 Desember.
"Tidak hanya saya yang merasa demikian. Mungkin juga oleh (21) pemain lainnya (yang juga memutuskan bertahan di Arema FC)," sambung Arek asli Malang kelahiran Sumber Pucung tersebut.
Hal itu sekaligus memastikan dirinya bersiap menjalani musim ke-10 bersama Arema FC. Sejak promosi dari Arema Junior di era kepelatihan Robert Rene Alberts musim 2009 lalu, karirnya dilalui sebagaimana pemain muda lainnya.
Menjalani debutnya dengan gelar juara Indonesia Super League, Al Farisi lalu mengecap pengalaman internasional bersama Arema dengan bermain di Liga Champions Asia di bawah kepelatihan Almarhum Miroslav Janu.
Namun, tingkat persaingan yang tinggi di masa Rahmad Darmawan, membuatnya mengejar jam terbang di Persija Jakarta di pertengahan musim 2013. Dan sekembalinya dari masa peminjaman, ia konsisten mengisi satu dari empat posisi di jantung pertahanan tim Singo Edan sampai saat ini.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 Lainnya di INDOSPORT