Liga Spanyol

Jadi Bos FC Andorra, Pique Datangkan Putra Tito Vilanova

Rabu, 2 Januari 2019 10:51 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Getty Images
Gerard Pique dalam pertandingan Liga Champions Inter Milan vs Barcelona. Copyright: © Getty Images
Gerard Pique dalam pertandingan Liga Champions Inter Milan vs Barcelona.

INDOSPORT.COM - Jadi pemilik klub FC Andorra, Gerard Pique baru saja menandatangani mantan pemain La Masia ,Adria Vilanova, yang juga adalah putra mendiang Tito Vilanova.

Pique adalah salah satu pendiri Grup Kosmos Holding, yang telah resmi memiliki FC Andorra bulan lalu. Mantan pemain Barcelona, ​​Gabri García ditunjuk sebagai pelatih, setelah dipecat oleh tim Swiss, FC Sion.

Barca Blaugranes melaporkan, Adria adalah seorang bek tengah yang berhasil bermain di akademi hingga mencapai tim B. Dia akhirnya bergabung dengan Hércules CF, Mallorca B sebelum  akhinya bergabung dengan Andorra.

FC Andorra bermain di Primera Catalana, yang merupakan level tertinggi  di kancah sepakbola Catalan. Secara umum, mereka masuk dalam divisi ke lima Spanyol.

Tito Vilanova sendiri pernah melatih Pique sebagai asisten untuk Pep Guardiola dan kemudian sebagai pelatih Barcelona untuk satu musim, di mana mereka memenangkan liga dengan rekor 100 poin.

Sayang, tugasnya sebagai pelatih sulit dijalankan karena serangan kanker tenggorokan. Hal itu memaksanya untuk mengundurkan diri. Sedihnya, Vilanova meninggal dunia pada tahun 2014 pada usia 45 tahun