INDOSPORT.COM - Borneo FC resmi tak perpanjang kontrak pelatih mereka, Dejan Antonic.
Borneo kembali melakukan kejutan jelang bergulirnya kompetisi sepak bola kasta tertinggi Liga Indonesia-Liga 1 musim depan. Setelah sukses mendatangkan Renan Silva, kini klub Kalimantan Timur tersebut malah memecat sang juru taktik mereka.
Kepastian berakhirnya kontrak Dejan Antonic bersama Borneo FC diketahui melalui unggahan di laman media sosial resmi klub, dimana akun tersebut mengucapkan terimakasih kepada pelatih asal Sebrbia yang telah menangani tim musim lalu.
"Terima Kasih Coach Dejan Antonic atas Apa yang Telah Diberikan Kepada Borneo FC di Musim 2018" demikian tulis twitter resmi klub Borneo FC @PusamaniaBorneo.
Terima Kasih Coach Dejan Antonic Atas Apa yang Telah Diberikan Kepada Borneo FC di Musim 2018. 🙏
— Borneo FC (@PusamaniaBorneo) January 4, 2019
__#KebangganSamarinda #JayalahPesutEtam #BorneoFC #OrenSquad #PesutEtam pic.twitter.com/jwl9IMhwXO
Usai resmi tak memperpanjang kontrak Dejan Antonic sebagai pelatih, kini Borneo FC mengikuti delapan klub Liga 1 lain yang juga belum mendapatkan sosok pelatih sampai saat ini.
Kedelapan klub itu adalah Persija Jakarta, Bali United, Madura United, Bhayangkara FC, Arema FC, Persipura Jayapura, Perseru dan Kalteng Putra.
Seperti diketahui sebelumnya, Borneo FC sebelumnya berhasil memboyong gelandang vital asal Brasil yakni Renan da Silva dari sang juara bertahan Persija Jakarta.
Kedatangan playmaker asal Brasil tersebut menjadi sebuah kejutan, lantaran sang pemain dinilai memiliki peran sangat penting dalam skuat Persija dalam meraih gelar tertinggi Liga Indonesia musim lalu.
Tercatat dirinya langsung menjadi pilihan utama pelatih Teco meski Renan saat itu baru didatangkan pada paruh musim kedua. Total pemain berusia 31 tahun tersebut telah mencatatkan 13 caps dan mengemas 4 assist bagi Persija.
Kedatangan Renan da Silva ke skuat Borneo dipastikan bakal membuat permainan pesut etam semakin berbahaya, namun sayangnya meski telah mendapatkan pemain berkualitas manajemen Borneo malah tak memperpanjang kontrak pelatih Dejan Antonic musim depan.
Ikuti Terus Update Informasi Seputar Liga 1 dan Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.