Liga Inggris

Arsenal Bakal Jadi Tim Pertama yang Jajal Stadion Anyar Tottenham

Jumat, 11 Januari 2019 22:44 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Abdurrahman Ranala
© Twitter@SpursOfiicial
White Hart Lane Stadium, yang sedang direnovasi Copyright: © Twitter@SpursOfiicial
White Hart Lane Stadium, yang sedang direnovasi

INDOSPORT.COM – Unai Emery akan sangat bahagia apabila pertandingan derby London Utara antara Arsenal vs Tottenham Hotspur dilangsungkan di Stadion White Hart Lane. Itu artinya, The Gunners akan menjadi tim pertama yang menjajal stadion baru di kota London tersebut.

Awal pekan ini, Tottenham mengumumkan bahwa mereka belum bisa menggunakan stadion baru berkapasitas 62 ribu kursi dengan nilai 1 miliar poundsterling (Rp18 triliun) sampai akhir Februari.

Sejumlah pertandingan The Spurs yang dijadwalkan  pada Januari dan Februari pun terpaksa dialihkan kembali ke Stadion Wembley.

Kemungkinan besar stadion akan dibuka pada awal Maret, di mana pada saat itu bertepatan dengan laga lanjutan Premier League Inggris antara Tottenham vs Arsenal pada 2 Maret.

“Ya, tentu. Saya pikir bagus juga bermain di stadion besar (White Hart Lane),” kata Emery kepada laman Standard Sport. 

Kendati demikian, Emery hanya akan berkonsentrasi pada kunjungan ke West Ham dalam lanjutan kompetisi papan atas Liga Inggris, Sabtu (12/11/19).

Pelatih asal Spanyol itu menghirup nafas lega setelah lepas dari krisis cedera pemain. Sejumlah pemainnya seperti Hector Bellerin, Mesut Ozil, Konstantinos Mavropanos, Laurent Koscielny, Shkodran Mustafi dan Nacho Monreal dipastikan kembali di sesi latihan usai mengalami cedera.

“Kami ingin mencari performa terbaik kami,” lanjutnya. “Beberapa pemain (bisa) kembali ke posisi mereka di skuat dan di starting XI dan kami membutuhkan penampilan terbaik mereka sekarang.”

“Kabar yang sangat baik karena kami bisa memiliki lebih banyak pemain.”

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT