INDOSPORT.COM - Curahan hati manajemen Arema FC perihal Stadion Gajayana, langsung ditindaklanjuti oleh pemerintah setempat. Sang Wali Kota pun setuju dengan permintaan Arema untuk membenahi sejumlah fasilitas sentral di stadion kebanggaan Kota Malang itu.
Sutaji menuturkan, bahwa pihaknya memang sudah punya rencana memperbaiki fasilitas. Namun ia meminta publik untuk lebih paham pada aturan pemerintah yang memang tidak bisa langsung mewijudkan rencana itu.
Pada konteks yang dimaksud, Pemerintah Kota Malang melalui Dispora adalah pengelola Stadion Gajayana. Sedangkan Arema FC adalah klub profesional yang selalu rutin menyewa stadion itu untuk pertandingan maupun latihan di setiap tahunnya.
"Sudah ada rencana ke sana. Ada sejumlah fasilitas yang harus dibenahi untuk Stadion Gajayana," tandas Sutiaji, Wali Kota Malang kala menghadiri latihan perdana Arema FC pada Kamis, 10 Januari kemarin.
"Bagaimana pun, barometer sepak bola dulunya ya di Malang ini. Meski saya tidak mengesampingkan peran Kota Batu dan Kabupaten Malang (Stadion Kanjuruhan)," sambungnya.
Tak hanya Arema FC, sejumlah klub lain di Liga 1 juga seringkali menggunakan Stadion Gajayana sebagai home base nya. Seperti saat Persiba Balikpapan dan Perseru Serui yang memindahkan laga home mereka ke Malang dalam dua tahun terakhir, akibat terkendala masalah kelayakan stadion.
"Renovasi papan skor sudah masuk anggaran. Sedangkan rencana penambahan tribun dan lampu masih dalam tahap penjajakan," tandas orang nomor satu di Pemkot Malang tersebut.
Ikuti Terus Berita Liga 1 dan Sepak Bola Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM