INDOSPORT.COM - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, merasa geram dengan cara Bayern Munich mendekati Callum Hudson-Odoi. Klub raksasa Jerman itu dirasa tidak menghormati The Blues.
Pasalnya, beberapa waktu lalu Hasan Salihamidzic (direktur olahraga Bayern Munchen), secara terang-terangan menyatakan minat terhadap Callum Hudson-Odoi. Bahkan Die Roten dikabarkan sudah menghubungi dan menjalin kesepakatan personal dengan winger 18 tahun tersebut.
Maurizio Sarri pun menyebut sikap Bayern sangatlah tidak profesional, karena tidak menghargai pemain yang masih di bawah kontrak klub lain.
"Saya pikir [sikap] itu tidak profesional, karena mereka [Bayern] berbicara soal pemain yang masih dikontrak Chelsea. Jadi mereka tidak menghormati klub kami," kecam Sarri, seperti dikutip Tribal Football.
"Kemudian saya tidak tahu apa lagi yang harus saya katakan. Jujur, saya tidak tahu situasinya [soal perkembangan potensi transfer Hudson-Odoi]," terangnya.
Mantan pelatih Napoli itu pun mengungkap harapan agar Hudson-Odoi bisa bertahan di Chelsea. Pemain 18 tahun itu dianggap bisa menjadi bintang andalan The Blues di masa depan.
"Saya sangat bahagia dengan Hudson-Odoi, karena dia berkembang dengan amat pesat. Sekarang dia harus bekerja keras soal pergerakan tanpa bolanya, tapi dia sudah bekerja dengan sangat baik saat ini," ujar Sarri.
"Saya sangat senang dengan situasi Hudson-Odoi dan saya ingin memilikinya di masa depan," tutup pelatih berkebangsaan Italia itu.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT