Bola Internasional

Wonderkid Naturalisasi Belanda Ini Diincar 3 Klub Top Liga Primer Inggris

Selasa, 15 Januari 2019 19:23 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT
Arnaut Danjuma Groeneveld (kiri) saat bermain bagi Timnas Belanda. Copyright: © INDOSPORT
Arnaut Danjuma Groeneveld (kiri) saat bermain bagi Timnas Belanda.

INDOSPORT.COM - Bursa transfer musim dingin masih berlangsung dan kian ketat persaingan mendapatkan pemain incaran, khususnya untuk klub-klub Liga Primer Inggris.
 
Kabar terbaru, mengatakan bahwa tiga klub top Liga Primer Inggris, sedang memburu tanda tangan wonderkid naturalisasi Belanda, yaitu Arnaut Danjuma Groeneveld.
 
Dilansir dari kabar Daily Mail, penyerang muda milik Club Brugge itu sedang diincar oleh Tottenham Hotspur, Liverpool dan Everton.

Belum diketahui berapa persis harga yang diinginkan oleh Club Brugge agar mau melepas salah satu bintang mudanya. Daily Mail mengatakan, tawaran 9 juta poundsterling dari AC Milan baru saja ditolak.

© INDOSPORT
Arnaut Danjuma Groeneveld, bintang muda asal Belanda. Copyright: INDOSPORTArnaut Danjuma Groeneveld, bintang muda asal Belanda.

Groeneveld yang kelahiran Nigeria itu memang tampil cukup mengesankan dengan catatan lima gol dalam 11 penampilannya untuk Club Brugge.

Groeneveld sebenarnya pemain keturunan Nigeria, namun dia besar di Belanda dan akhirnya menjalani proses naturalisasi mengubah negaranya menjadi Belanda.

Dengan usianya yang baru menginjak 21 tahun, Groeneveld sudah memainkan dua penampilan bersama Timnas Belanda senior, saat debut pada Oktober 2018 lalu.

Ikuti terus Berita Sepak Bola Internasional dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM