Liga Indonesia

Isu KLB Meruak di Kongres PSSI, Edy Rahmayadi Buka Suara

Minggu, 20 Januari 2019 09:51 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Ketua umum PSSI, Edy Rahmayadi. Copyright: © Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Ketua umum PSSI, Edy Rahmayadi.

INDOSPORT.COM - Sabtu (19/01/19) kemarin, kongres tahunan PSSI (induk tertinggi bola Indonesia) berlangsung di Hotel Sofitel, Nusa Dua Beach Resort, Bali.

Menjelang acara tersebut isu mengenai Kongres Luar Biasa (KLB) yang digaungkan dari beberapa voters mulai berhembus kencang. Mendengar hal tersebut Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi langsung menjawabnya dengan cukup tenang.

"KLB itu ada aturannya tapi kalau voters meminta itu, (KLB) terjadi ya silahkan saja," ujar Edy Rahmayadi saat di temui awak media berita sort usai menghadiri gala dinner di Hotel Sofitel. Sabtu (19/01/19).

Namun ketika ditanya apakah dirinya bakal memenuhi permintaan voter untuk membuat KLB. Pasalnya jika KLB itu benar-benar terjadi, maka ada kemungkinan pria yang juga menjabat sebagai Gubernur Sumatera Utara itu melepas jabatannya di PSSI.

Menanggapi pertanyaan dari awak media seperti ini, Edy rupanya masih belum menjawab dengan tegas. Dirinya malah mengatakan tak bisa meninggalkan PSSI melihat kondisi seperti ini.

"Masa saya harus meninggalkan PSSI dengan kondisi morat-marit seperti ini," lanjut Edy Rahmayadi.

Sementara itu beberapa saat sebelumnya KLB memang di dengungkan oleh sejumlah voters. Salah satunya dari Asosiasi Provinsi (Asprov) Sulawesi Tenggara yang diwakili Sabarudin Lambaba. Namun dia memilih untuk melihat situasi konggres seperti apa yang bakal terjadi hari ini (Minggu, 20/1/19).

"Nanti kita lihat dinamikanya, yang pasti akan ada evaluasi-evaluasi kepengurusan PSSI saat ini. Saya kira dengan adanya pengurus yang bermasalah maka harus jadi perhatian, kalau menjadi aspirasi kita akan respons. Ini bagian yang harus disikapi dan bakal kami eksekusi besok," pungkasnya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM