Liga Indonesia

3 Keuntungan PSSI jika Dipimpin oleh Erick Thohir

Selasa, 22 Januari 2019 12:52 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/Indosport.com
Erick Thohir saat menjadi Presiden Inter Milan.  Copyright: © Herry Ibrahim/Indosport.com
Erick Thohir saat menjadi Presiden Inter Milan.
1. Rekam Jejak Mumpuni di Sepak Bola

Sebagai seorang pebisnis, Erick Thohir memiliki rekam jejak mumpuni di dunia sepak bola. 

Pada Oktober 2013, Erick Thohir membuat sejarah dengan menjadi Presiden Inter Milan usai menguasai 70 persen saham yang sebelumnya dikuasai Massimo Moratti. 

Kepemimpinan Erick Thohir di Inter Milan berakhir pada akhir 2018 lalu saat dirinya memutuskan pergi untuk digantikan dengan Steven Zhang. 

Selain Inter Milan, Erick Thohir juga tercatat pernah memiliki klub DC United di MLS. Kini, ia disibukkan dengan statusnya sebagai pemimpin klub Oxford United yang bermain di kasta ketiga Liga Inggris. 

Pengalamannya ini tentu saja sangat berguna ketika nantinya menjadi ketua PSSI. Erick mengerti bagaimana menjalankan sepak bola modern di Indonesia. 

2