INDOSPORT.COM - Meski hanya berlaga di Liga 2, 4 klub ini punya stadion yang megah. Ini 4 klub yang stadion kandangnya lebih bagus dari klub Liga 1.
Stadion kini menjadi salah satu syarat dalam verifikasi klub Liga 1, baik oleh PSSI maupun oleh AFC. Namun masih ada beberapa klub Liga 1 yang stadion kandangnya belum memenuhi standar.
Contohnya adalah Stadion Marora Serui, dan Stadion Andi Mattalata Makassar yang beberapa aspek stadionnya tak memenuhi standar PT LIB dan AFC.
Sedangkan di Liga 2 yang notabene kasta kedua, justru ada beberapa stadion kandang klub Liga 2 yang lebih bagus dan megah daripada kandang klub Liga 1.
Berikut 4 stadion kandang klub Liga 2 yang lebih bagus dari klub Liga 1.