Bola Internasional

Tampil Bela Korea Selatan di Piala Asia 2019, Son Heung-min Tidak Merasa Kelelahan

Kamis, 24 Januari 2019 17:12 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT
Song Heung-min saat melawan China di Piala Asia 2019 Copyright: © INDOSPORT
Song Heung-min saat melawan China di Piala Asia 2019

INDOSPORT.COM - Penyerang Tottenham Hotspur, Song Heung-min, mengaku tidak mengalami kelelahan saat tampil membela Korea Selatan di ajang Piala Asia 2019 ini.

Seperti diketahui, Son baru bergabung dengan tim asuhan Paulo Bento setelah melewati dua pertandingan babak penyisihan grup, karena tenaganya masih dibutuhkan Spurs untuk tampil di Liga Primer Inggris.

Jadwal padat yang dialaminya, membuat banyak pihak meragukan kebugaran sang pemain untuk tampil maksimal di Piala Asia 2019.

Namun pesimesme itu dipatahkan Son, saat ia berhasil mengantarkan negaranya lolos ke perempatfinal usai menaklukan Bahrain denan skor 2-1.

"Jika Anda berpikir saya lelah, itu tentu saja, karena setelah pertandingan saya merasa lelah. Tapi, saya tetap mencoba untuk pulih secepat mungkin dan bermain lagi," kata Son, seperti dikutip ESPN.

"Dalam setiap tiga hari saya bisa fit lagi. Itu sama ketika saya bermain dengan Tottenham. Saya harus fit secepat mungkin dan berharap untuk terus bermain," tegasnya.

Selain itu, ia juga mengomentari situasi krisis yang dialami Spurs karena sudah ditinggal dua pemainnya karena cedera, yakni Harry Kane dan Delle Ali, serta Son sendiri yang tampil bersama Korea Selatan.

Namun, pemain berusia 26 tahun itu merasa hal ini merupakan situasi yang selalu terjadi di setiap tim. Ia yakin Spurs akan mendapatkan solusi untuk mengatasi permasalahan yang ada saat ini.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Internasional Lainnya di INDOSPORT