Liga Indonesia

Bakal Turunkan Pemain Muda, Persipura Jayapura Remehkan Calon Lawan di Piala Indonesia?

Sabtu, 26 Januari 2019 14:58 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Lanjar Wiratri
© Sudjarwo/INDOSPORT
Nampak suasana latihan perdana Timnas Persipura Jayapura di Stadion Mandala Copyright: © Sudjarwo/INDOSPORT
Nampak suasana latihan perdana Timnas Persipura Jayapura di Stadion Mandala

INDOSPORT.COM - Persipura Jayapura bakal menurunkan sejumlah amunisi mudanya pada leg pertama babak 32 besar Piala Indonesia menghadapi Persidago Gorontalo, yang akan digelar di Gorontalo, Senin (28/01/19) mendatang. Lantas, benarkah Persipura menganggap remeh calon lawannya itu dengan hanya menurunkan pemain muda?

Pelatih kiper, Alan Haviludin, mengungkapkan, alasan Persipura memilih menurunkan pemain muda di pertandingan melawan Persidago guna menambah jam terbang para pemain muda Persipura, pasca menjalani libur panjang.

"Kemungkinan besar pemain muda, tapi nanti kita akan lihat kondisinya di Gorontalo. Kesempatan ini juga untuk memberikan jam bertanding buat pemain muda," ujar Alan kepada awak media olahraga di Jayapura, Sabtu (26/01/19).

Jelasnya, dalam lawatan ke Gorontalo nantinya tak akan ada perubahan signifikan dalam komposisi permainan yang akan diterapkan.

"Saya pikir tak terlalu banyak perubahan, sama saja seperti kemarin-kemarin  dan tetap dibantu oleh pemain senior," terangnya.

Sementara itu, tim Persipura sendiri sudah bertolak menuju Gorontalo dengan memboyong sebanyak 19 pemain, termasuk tiga pemain anyar yakni Titus Bonai (Tibo), Irvan Mofu dan juga Israel Wamiau.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT