INDOSPORT.COM - Real Madrid harus menghadapi kenyataan pahit pada bulan Februari ini. Sebab, tim besutan Santiago Solari itu akan berhadapan dengan lawan-lawan tangguh, di tiga kompetisi berbeda pada pekan awal bulan ini.
Yang pertama, Los Blancos akan berhadapan dengan Alaves pada Senin (04/02/19) dalam lanjutan La Liga Spanyol pekan ke-22 di Stadion Santiago Bernabeu.
Alaves sendiri bukanlah tim sembarangan musim ini. Mampu menempati urutan kelima dan berpeluang lolos ke Liga Champions, adalah buktinya.
Setelah itu Real Madrid harus menjalani laga tandang ke markas Barcelona, Stadion Camp Nou untuk melakoni laga semifinal leg pertama Copa del Rey, pada Kamis (07/02/19) nanti.
Kemudian tim asal ibu kota Spanyol ini harus kembali melakoni laga tandang, ke Stadion Wanda Metropoliano markas Atletico Madrid dalam lanjutan La Liga pekan ke-23, pada Sabtu (09/02/19).
Dan laga sengit terakhir yang harus dijalani Real Madrid pada dua awal pekan Februari ini adalah, mereka akan melawat ke markas Ajax Amsterdam untuk menjalani laga 16 besar Liga Champions, pada Kamis (04/02/19) mendatang.
Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga Spanyol Hanya di INDOSPORT.COM