Liga Indonesia

Gabung Persebaya, Amido Balde Ternyata Bersahabat dengan Bek Tangguh Liverpool

Sabtu, 2 Februari 2019 09:35 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Isman Fadil
© GettyImages
Virgil Van Dijk (kanan) bersama Amido Balde dalam sesi latihan di Celtic Copyright: © GettyImages
Virgil Van Dijk (kanan) bersama Amido Balde dalam sesi latihan di Celtic
Kenangan Balde dengan Van Dijk

Sosok bintang Liverpool yang dimaksudkan itu adalah Virgil Van Dijk. Tak heran sebenarnya bila Balde bersahabat dengan Van Dijk, sebab keduanya diketahui membela Celtic dalam rentang waktu yang sama, yakni dari 2013 sampai 2015.

”Salah satu yang paling berkesan adalah persahabatan bersama Virgil (Van Dijk, bek Liverpool),” kata Balde seperti dikutip dari situs resmi Persebaya.

"Sama-sama muda, kami selalu berdiskusi tentang bagaimana beradaptasi, dan bagaimana bermain secara maksimal di tim sebesar Celtic,” papar Balde.

© Sky Sports
Amido Balde pemain incaran Persebaya Copyright: Sky SportsAmido Balde pemain incaran Persebaya

Balde sendiri mengenang satu pertandingan yang dilaluinya bersama Van Dijk. Balde ingat betul ketika Van Dijk tiba-tiba mengajaknya selebrasi, padahal ia bukanlah aktor yang mencetak gol.

”Virgil langsung memeluk saya, melakukan selebrasi seolah saya yang mencetak gol, saya bilang pada dia bahwa saya bukan yang cetak gol," kenang Balde. 

"Namun, dia tetap ngotot saya yang cetak gol. Dan setelah pertandingan, dari tayangan ulang, memang bukan saya yang cetak. Tapi Virgil bilang dia tidak peduli,” tutupnya.

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM