INDOSPORT. COM - Jelang perjumpaan di laga kualifikasi Liga Champions Asia, Persija Jakarta sekiranya wajib mewaspadi sosok wonderkid Home United yang pernah jadi rebutan Ajax Amsterdam dan Atletico Madrid.
Ya, semarak Liga Champions Asia pada hari Selasa (5/2/19) ini akan memainkan laga kualifikasi antara Home United vs Persija Jakarta. Laga ini bakal dilangsungkan di markas Home United, Jalan Besar Stadium.
Jelang laga tersebut, Persija tentu harus mulai menerka-nerka kekuatan calon lawannya. Termasuk dengan membuat daftar pemain Home United yang wajib untuk diwaspadai.
Salah satu nama penggawa Home United yang sekiranya patut untuk mendapat penjagaan lebih ketat adalah Adam Swandi. Bagaimana tidak, pemain berusia 23 tahun tersebut musim lalu berhasil menjadi pemain muda terbaik di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Singapura.
Selain itu, Adam Swandi juga punya reputasi memukau dalam karier sepak bolanya. Pemain berusia 23 tahun tersebut dahulu sempat menjadi rebutan dua klub besar Eropa sekaligus.
Saat usianya masih menginjak 17 tahun, nama Adam Swandi sudah mampu menarik hati para klub Eropa. Bahkan, dua klub dengan reputasi besar di Benua Biru, Ajax Amsterdam dan Atletico Madrid, pernah menawarkan kontrak kepadanya secara langsung.