Liga Inggris

Eks Timnas Inggris Sebut Satu Kesalahan Klopp yang Bisa Buat Liverpool Gagal Juara

Kamis, 7 Februari 2019 18:02 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Fox Sports
Jurgen Klopp kesal dengan pemain PSG Copyright: © Fox Sports
Jurgen Klopp kesal dengan pemain PSG

INDOSPORT.COM - Eks pemain Timnas Inggris, Chris Sutton mengatakan satu kesalahan fatal Jurgen Klopp yang bisa membuat Liverpool gagal meraih gelar Premier League musim 2018/2019.

Liverpool telah gagal memaksimalkan dua pertandingan terakhir melawan Leicester City dan West Ham United.

Dari dua pertandingan tersebut, Liverpool hanya mendapatkan hasil imbang yang berarti mereka cuma mampu menambah perolehan 2 poin saja.

Alhasil posisi puncak klasemen sementara Premier League saat ini diambil alih oleh Manchester City usai skuat Pep Guardiola itu berhasil mengalahkan Everton.

Maka dari itu, Sutton yang juga seorang pundit dari BT Sport mengatkan bahwa Klopp melakukan kesalahan pada bursa transfer Januari lalu.

Pasalnya, pada transfer Januari lalu, Liverpool tidak menambah amunisi baru, malah ia meminjamkan bek Nathaniel Clyne ke Bournemouth.

"Kurangnya kedalaman skuat Liverpool sangat mengkhawatirkan. Mereka membiarkan Clyne pergi dengan status pinjaman, itu adalah kesalahan terbesar yang dibuat Klopp di Liverpool. Itu bisa membuat mereka kehilangan gelar," kata Sutton dikutip dari Daily Mail.

Seperti yang diketahui, posisi bek tengah Liverpool saat ini sedang mengalami kritis. Sebab, Trent Alexander-Arnold absen karena cedera.

Clyne yang sejatinya bisa dijadikan pelapis Arnold malah dibuang ke Bournemouth dan hal itu membuat Klopp memaksakan James Milner serta Jordan Henderson untuk mengisi pos kosong yang ditinggalkan Arnold.

Lebih lanjut Sutton menegaskan pertandingan Liverpool selanjutnya melawan Bournemouth adalah laga yang sangat penting.

Pasalnya selain butuh kemenangan, Liverpool harus bisa mencetak gol banyak untuk bisa mengambil alih posisi puncak yang dicuri Manchester City.

Ikuti Terus Perkembangan Sepak Bola Liga Inggris dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM