INDOSPORT.COM - Real Madrid baru saja menyelesaikan pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Ajax Amsterdam pada Kamis (14/02/19) dini hari WIB.
Ajax Amsterdam pun menampilkan permainan fantastis di sepanjang babak pertama. Bagaimana tidak, tim tuan rumah sukses mendominasi permainan di paruh pertama dengan tidak membiarkan Real Madrid melancarkan serangan berbahaya.
Namun agresivitas Ajax di babak kedua tidak lagi terlihat. Pasalnya, Real Madrid meningkatkan tempo permainan sehingga mampu membuat pertahanan tuan rumah sedikit kewalahan.
Berikut INDOSPORT mencoba untuk menggambarkan sedikit apa saja yang terjadi dalam pertandingan Ajax vs Real Madrid di babak pertama.