INDOSPORT.COM - Gelandang klub sepak bola Bayern Munchen, James Rodriguez disebut-sebut menerima telepon dari Cristiano Ronaldo yang mengajaknya bergabung dengan Juventus.
James memasuki empat bulan terakhir masa peminjaman dari Real Madrid. Ia dipinjam selama dua musim dengan opsi pembelian permanen.
Bermain untuk Munchen sejak 2017, ada kabar yang menyebut jika James ingin kembali ke Madrid musim depan. Selidik punya selidik, playmaker kreatif itu kerap kali bersitegang dengan pelatih Niko Kovac.
Karier James bersama El Real sendiri terbilang berjalan tidak mulus. Meski membantu memberikan dua gelar kompetisi Eropa, ia hanya bermain sebanyak 13 kali di pentas La Liga Spanyol saja.
Marca, media kenamaan Spanyol mengklaim kalau Juventus melihat ada peluang untuk memboyong James. Disebutkan pula bahwa Ronaldo telah mengajaknya bergabung via sambungan telepon.
Tak cuma Juventus, klub Liga Primer Inggris, Arsenal, juga dikabarkan tertarik menerbangkan James ke Emirates Stadium musim depan. Apes, isu yang beredar mengatakan kalau si pemain enggan bermain di Liga Inggris.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Bursa Transfer Lainnya di INDOSPORT