Klenik Piala Presiden! Nikmat Membawa Sengsara
Menakjubkan! Kata itu layak disematkan kepada Semen Padang di Piala Presiden 2017. Klub kebanggaan masyarakat Sumatera Barat menorehkan catatan gemilang sedari fase grup hingga semifinal turnamen.
Tergabung bersama Madura United, Perseru Serui, dan PSCS Cilacap di Grup E, Semen Padang mengukir hasil sempurna. Mereka menyapu bersih kemenangan dengan agresivitas tinggi mencapai 12 gol (rata-rata 4 gol per laga) plus rekor tanpa kebobolan.
Catatan clean sheet Semen Padang bahkan sempat bertambah menjadi lima laga lantaran sukses menjaga gawangnya tetap steril dalam laga perempat final melawan Bhayangkara FC (1-0) dan semifinal leg pertama kontra Arema FC (1-0).
Sayang, ambisi juara Semen Padang pupus setelah keok 2-5 dari Arema di leg kedua. Hadiah hiburan berupa peringkat ketiga pun lepas karena kembali menelan kekalahan saat bertemu Persib Bandung.
Moncer di Piala Presiden, Semen Padang malah anjlok di Liga 1 2017. Ketidak mampuan keluar dari zona degradasi memaksa tim berjulukan Kabau Sirah ini turun kasta ke Liga 2 setelah cuma bisa bertengger di peringkat ke-16 klasemen akhir musim.