Bola Internasional

Timnas Indonesia U-22 Tembus Final, Indra Sjafri Ingin 'Manfaatkan' Suporter Kamboja

Minggu, 24 Februari 2019 18:48 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Lanjar Wiratri
© PSSI
Marinus Wanewar (tengah) melakukan duel udara dengan pemain Vietnam. Copyright: © PSSI
Marinus Wanewar (tengah) melakukan duel udara dengan pemain Vietnam.

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, berhasil membawa Timnas Indonesia ke babak final Piala AFF U-22. Tinggal menanti lawan antara Thailand atau Kamboja yang baru akan bertanding malam nanti, pelatih Timnas U-22, Indra Sjafri pun lebih memilih Kamboja karena pelatih Timnas sepak bola Indonesia itu ingin 'memanfaatkan' suporter Kamboja untuk memenuhi stadion. 

Timnas Indonesia melenggang ke babak final usai menaklukkan Vietnam. Bermain di National Stadium Phnom Penh, Skuat Garuda Muda menang dengan skor tipis 1-0.

Gol tunggal Indonesia di cetak Lutfi di menit 70 lewat sepakan bebas indah. Telah lolos ke babak final, Indra disinggung calon lawan yg ingin ia hadapi.

"Saya lebih memilih melawan Kamboja di babak final nanti," ucap ditemui awak media olahraga termasuk INDOSPORT, selepas laga.

Bukan tanpa alasan Indra lebih memilih Kamboja dibanding Thailand, sebab pelatih asal Sumatera Barat ini ingin laga final dapat disaksikan oleh banyak penonton. Sebagaimana diketahui, Kamboja merupakan tuan rumah sehingga tentunya akan banyak penonton yang memenuhi stadion.

"Saya mau babak final itu ditonton banyak orang. Jadi saya mau melawan Kamboja," tambah Indra.

Melalui pandangan mata, laga Timnas Indonesia melawan Kamboja di pertandingan penyisihan terakhir kemarin disaksikan penonton yang cukup banyak. Selain itu, Indonesia meraih hasil manis dengan menang 2-0 melawan Kamboja lewat dua gol Marinus Wanewar.

Terus ikuti Berita Sepak Bola Timnas Indonesia U-22 Lainnya di INDOSPORT 

125