INDOSPORT.COM – Juru taktik anyar Timnas Indonesia, Simon McMenemy telah melakukan pertemuan dengan sejumlah pelatih klub Liga 1 pada Senin (25/02/19).
Pertemuan ini dilakukan agar tidak ada masalah yang terjadi antara Timnas Indonesia dengan sejumlah klub Liga 1. Karena seperti yang diketahui, klub juga membutuhkan sang pemain untuk mendapatkan kemenangan.
Namun pada pertemuan tersebut, pelatih Simon McMenemy meyakinkan bahwa hasilnya positif. Artinya, tidak ada masalah terkait pemain-pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia.
“Hari ini kita sudah melakukan meeting dengan perwakilan dari klub, terkait masalah-masalah yang mungkin bisa terjadi antara klub dengan Timnas," ujar sang pelatih.
Hampir semua pelatih datang. Saya yakinkan bahwa hasil meeting-nya sangat positif,” tambah pelatih berkebangsaan Skotlandia tersebut.
Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan (TC) sebelum menjalani pertandingan persahabatan pada akhir Maret mendatang.
Nantinya, tim yang mendapatkan julukan Skuat Garuda tersebut akan menghadapi Myanmar pada pertandingan yang masuk dalam agenda FIFA.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT