INDOSPORT.COM – Ajang sepak bola bergengsi, Piala AFF U-22 2019 di Kamboja telah usai dengan Timnas Indonesia U-22 sebagai pihak yang tertawa paling akhir. Skuat asuhan Indra Sjafri menjadi kampiun usai mengalahkan Thailand dengan skor 2-1.
Jalannya pertandingan sendiri sejatinya berlangsung dengan tidak mudah untuk Timnas Indonesia U-22. Hal itu terlihat dari bagaimana Timnas Indonesia U-22 tertinggal terlebih dulu dari Thailand melalui sundulan Saringkan Promsupa.
Akan tetapi semangat juang para pemain Timnas Indonesia U-22 sangat besar hingga mampu membalikan kedudukan dan mempertahankannya untuk menjadi yang terbaik di Asia Tenggara. Dua gol kemenangan Timnas Indonesia U-22 sendiri diciptakan oleh Sani Rizki Fauzi dan Osvaldo Haay.
Tak hanya semangat saja, Timnas Indonesia U-22 bisa menjadi juara karena tak lepas dari tangan dingin dari seorang pelatih Indra Sjafri. Pelatih berdarah Minang itu tercatat melakukan sejumlah rotasi pemain di sepanjang turnamen yang ternyata membuahkan gelar juara.
Berikut INDOSPORT hadirkan ulasan mengenai sejumlah rotasi pemain yang dilakukan Indra Sjafri hanya untuk anda.