5 Profil Pemain Asing Calon Debutan Timnas Indonesia U-22 Versi Media Vietnam
Jaell Hattu menjadi pemain berkebangsaan Belanda selanjutnya yang dikabarkan akan memperkuat Timnas Indonesia U-22 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.
Pemain yang masih berusia 21 tahun tersebut pun saat ini masih terdaftar sebagai penggawa klub ternama di Belanda, yakni PSV Eindhoven. Jaell Hattu sendiri merupakan pemain yang kerap kali beroperasi sebagai gelandang tengah, dan bisa juga bermain di bek kanan.
Thomas Gardner
Tak hanya dari Belanda, pesepakbola yang memiliki keturunan Indonesia juga ada di Kanada. Ya, pemain tersebut adalah Thomas Gardner, yang saat ini dikabarkan memperkuat klub asal Mexico, Pacific FC.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah ini nyatanya juga pernah memperkuat Timnas Kanada U-15 dan U-17. Penampilannya pun terbilang sangat apik. Karena ia pernah mengenakan ban kapten di Kanada U-16 dengan mencetak 13 gol dari 64 laga.