Bola Internasional

Catat! Ini Rute Pawai Timnas U-22 Usai Juara Piala AFF U-22 2019

Kamis, 28 Februari 2019 06:19 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Juni Adi
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Aksi selebrasi Timnas Indonesia U-22 merayakan kemenangan sebagai juara Piala AFF U-22 Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Aksi selebrasi Timnas Indonesia U-22 merayakan kemenangan sebagai juara Piala AFF U-22

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-22 baru saja meraih gelar juara Piala AFF U-22 2019 setelah mengalahkan Thailand dengan skor 2-1 pada laga final di Olympic Stadium, Kamboja, Selasa (26/02/19).

Untuk itu, Skuat Garuda Muda akan mendapatkan penghormatan berupa arak-arakan juara di Jakarta, yang akan digelar pada Kamis (28/02/19).

Sebelum bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Osvaldo Haay dan kawan-kawan rencananya akan diarak keliling kawasan Senayan.

Pawai akan dimulai pukul 08:00 WIB dari Stadion Utama Gelora Bung Karno, lalu dilanjutkan mengarah Jalan Sudirman menuju Jalan Thamrin dan akan berakhir di Istana Negara, Jakarta.

 "Kami akan menyiapkan beberapa acara yang tentu ini kami koordinasi dengan PSSI dengan pihak keamanan, dan tentu dengan pihak-pihak terkait bahwa nanti setelah kami sambut di sini," kata Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi.

"Mereka akan meneruskan perjalanan untuk istirahat dulu karena saya tahu mereka semalam sangat lelah sekali, sehingga setelah ini mereka akan kembali ke tempat menginap," sambungnya.

Menpora menjelaskan, Timnas U-22 akan melakukan pawai dengan Bandros, sebagai bentuk penghargaan bagi para pemain yang telah bekerja keras mengharumkan nama bangsa.

"Baru besok pagi kami siapkan bandros untuk bersama-sama mengelilingi GBK, setelah itu baru bergerak ke jalan Suudirman, nanti akan berakhir di Istana untuk diterima bapak presiden," ucapnya.

"Tentu momentum ini menjadi kabar terindah bagi seluruh rakyat Indonesia bahwa di tengah situasi yang mendorong semua kami untuk berprestasi, Timnas U-22 sudah membuktikan itu," ujar dia

42