Bola Internasional

Cukup Macet, Ini Bentuk Kemeriahan Arak-arakan Timnas Indonesia U-22

Kamis, 28 Februari 2019 09:04 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Kemenangan tim U-22 Indonesia di Piala AFF U22 2019 menuai kebanggan bagi masyarakat Indonesia. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Kemenangan tim U-22 Indonesia di Piala AFF U22 2019 menuai kebanggan bagi masyarakat Indonesia.

INDOSPORT.COM - Pawai atau arak-arakan Timnas Indonesia U-22 usai menjuarai Piala AFF U-22 2019 yang merupakan bentuk apresiasi Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sudah dilakukan, Kamis (28/02/19) pagi.

Menurut informasi yang didapat INDOSPORT, arak-arakan Timnas sepak bola Indonesia U-22 menggunakan bus dua tingkat ini dilakukan pada hari ini, yang dimulai sekitar pukul 08.00 pagi WIB.

Setelah sebelumnya, telah diberitahu tipe bus dua tingkat sangat mirip dengan yang dipakai Persija Jakarta saat pawai juara Liga 1 2018, juga digunakan oleh Timnas Indonesia U-22.

Kemeriahan dalam pawai tersebut pun sudah terlihat dari Instagram Story dari akun pribadi Marinus Wanewar. Striker kelahiran Papua itu mengunggah video penampakan seperti apa pawai tersebut.

Terlihat dalam unggahan Marinus di Instagram Story, bahwa para pemain Timnas Indonesia U-22 berdiri di bagian atap terbuka bus beserta awak wartawan.

Dalam video yang diunggah oleh Marinus itu, tampak para pemain andalan Timnas Indonesia seperti Osvaldo Haay dan Hanif Sjahbandi juga larut dalam euforia arak-arakan ini.

Di bagian depan dan belakang ada barisan pengawal dari kepolisian yang bertugas untuk mengiringi arak-arakan Timnas Indonesia U-22. Yang nanti akhirnya finish di Istana Negara dan disambut oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Sementara dari sisi jalanannya sendiri, terlihat padat merayap namun berjalan dengan tertib dan terkendali. 

Marinus sendiri telah memainkan peran sangat penting dalam keberhasilan Timnas Indonesia U-22 menjuarai Piala AFF U-22 2019. Dengan torehan tiga gol dia berhasil berada dalam daftar teratas top skor kompetisi tersebut.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas Indonesia U-22 Lainnya Hanya di INDOSPORT

1.3K