Liga Indonesia

Bukan Pecat Radovic, Ini Hal yang Sebenarnya Harus Dibenahi Persib Bandung

Jumat, 8 Maret 2019 14:41 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Miljan Radovic di Stadion Si Jalak Harupat, ‎Kabupaten Bandung, Senin (11/02/2019). Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Miljan Radovic di Stadion Si Jalak Harupat, ‎Kabupaten Bandung, Senin (11/02/2019).

INDOSPORT. COM - Demi meningkatkan kinerja skuat klub sepak bola Indonesia Persib Bandung, ada hal yang lebih layak untuk dibenahi ketimbang memecat sang pelatih Miljan Radovic.

Ya, Miljan Radovic memang terbilang gagal membawa Persib Bandung meraih prestasi gemilang di ajang Piala Presiden 2019. Buktinya, Persib Bandung harus menerima dua kekalahan beruntun di laga fase Grup A.

Kekalahan pertama terjadi ketika Persib Bandung bertemu Tira Persikabo pada 2 Maret 2019 lalu. Persib Bandung dipaksa menyerah dengan skor tipis 2-1.

Persib Bandung kemudian kalah lagi kemarin ketika bersua Persebaya Surabaya. Sempat unggul lebih dulu, Maung Bandung harus bertekuk lutut dengan skor 3-2.

Rentetan hasil buruk yang diterima Persib Bandung pun mengundang reaksi Bobotoh. Puncaknya terjadi pasca pertandingan Persebaya Surabaya vs Persib Bandung kemarin.

Beberapa oknum Bobotoh kabarnya ada yang menyerang pelatih Persib Bandung, Radovic. Bahkan, video serta foto momen penyerangan itu kini beredar di media sosial.

Bahkan, banyak Bobotoh yang melakukan pergerakan di media sosial dengan meramaikan tagar Radovic Out. Tagar ini sengaja dibuat untuk menyerukan agar Radovic lengser dari kursi kepelatihan Persib Bandung.

Namun, sepertinya ada hal yang lebih pantas untuk dibenahi Persib Bandung, ketimbang hanya memecat Radovic. Terlebih bila mengingat perlu waktu adaptasi lagi jika Persib sampai memecat Radovic dan mencari pelatih baru.

21