INDOSPORT.COM - Persib Bandung harus menelan pil pahit pada awal musim ini, usai dipastikan tersingkir dari turnamen pramusim Piala Presiden 2019.
Klub berjuluk Maung Bandung itu hanya mampu mengakhiri Grup A di posisi ketiga, dengan torehan tiga poin hasil dari satu kali menang dan dua kali kalah.
Di laga pamungkas, Persib menang dengan skor telak 4-0 atas Perseru lewat gol dari Erwin Ramdani, Ezechiels N'Douasel, Henhen Herdian (2 gol) dan Frets Butuan.
Setelah tersingkir, pelatih Persib, Miljan Radovic akan memberikan waktu istirahat kepada anak asuhnya berupa libur selama satu pekan untuk mengembalikan kebugaran para pemain.
"Ada cukup waktu, dan pemain juga harus refresh fisik dan pikiran. Mungkin ada yang pulang ke keluarganya atau hanya di Bandung. Tim akan kembali berlatih tanggal 20 (Maret) nanti," kata Radovic seperti dikutip dari laman resmi Persib.
Juru taktik asal Montenegro itu berharap dengan masa libur ini seluruh pemain bisa memanfaatkannya dengan baik, sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1 2019.
"Kita harus persiapan bagus untuk kompetisi. Saya pikir cukup waktu free untuk mereka. Setelah itu kita akan persiapkan lagi tim sampai kompetisi dimulai," tutupnya.