Liga Indonesia

Terkait Logo, Bos Perseru Badak Lampung FC Buat Pernyataan Mengejutkan

Kamis, 14 Maret 2019 13:20 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Publik sepak bola Indonesia dikejutkan dengan kemunculan logo klub yang baru saja diakuisisi, Perseru Badak Lampung FC.

Logo tersebut beredar di media sosial dan menuai polemik karena dianggap menjiplak lambang kesebelasan asal Amerika Serikat, Rochester Rhinos.

Komisaris Perseru Badak Lampung FC, Satya Djojosugito, angkat suara menanggapi tudingan pencomotan logo yang melanda klubnya.

"Saya mau klarifikasi mengenai logo Badak Lampung FC yang di media itu tidak benar,” ujar Satya.

Melalui akun Instagram resmi klub, mereka telah memberi tahu perihal keberadaan logo klub yang masih sementara. Dalam waktu dekat, Perseru Badak Lampung FC akan segera merilis logo baru.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Perseru Badak Lampung FC 💯🦏 (@badaklampung_fc) on

Satya juga mengklarifikasi posisinya di klub Perseru Badak Lampung FC. Ia menyebut keberadaannya di klub baru peserta Liga 1 2019 itu bukan sebagai CEO, melainkan komisaris.

Perseru Badak Lampung FC tengah dalam proses alokasi dari Serui ke Bandar Lampung. Satya mengaku telah mendapatkan respons positif dari masyarakat Lampung.

"Kami senang dengan antusiasme masyarakat. Dan untuk soal logo asli juga akan dirilis secepatnya," ujarnya.

Lampung telah lama tidak memiliki klub sepak bola profesional yang berkompetisi di kasta tertinggi. PSBL Bandar Lampung, Lampung FC, dan Lampung Sakti sempat eksis, namun akhirnya kembali terbenam. Begitu pula dengan jebolan Galatama seperti Jaka Utama dan Lampung Putera yang sudah bubar sejak lama.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM

159