INDOSPORT.COM - Manajer interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, tidak bisa menutupi rasa kecewa usai tersingkir dari Piala FA 2018/19. Ia merasa hasil itu sebagai sebuah kemunduran untuk anak asuhnya.
Man United menelan kekalahan 1-2 dari Wolves dalam laga perempat final FA Cup, Minggu (17/3/19) dini hari WIB. Padahal, banyak pihak yang memprediksi kubu Setan Merah tidak akan menemui kesulitan berarti.
Namun, siapa sangka dua gol Wolves yang dicetak Raul Jimenez dan Diogo Jota hanya bisa dibalas sekali oleh Man United melalui aksi Marcus Rashford.
Solskjaer pun mengaku kecewa terhadap performa anak asuhnya pada laga kali ini. Ia menganggap pertandingan tersebut sebagai bukti kemunduran besar yang sedang dialami Man United.
"Kami memulai laga terlalu santai dan bermain sesuai keinginan mereka. Penguasaan bola kami tidak cukup baik. Sungguh mengecewakan," kata Solskjaer kepada BBC Sport.
"Kami mendominasi penguasaan bola di babak pertama, tapi hal itu tak membantu bila Anda terus kehilangan bola sehingga mereka bisa menyerang balik. Sebuah kemunduran besar, terutama soal kualitas penguasaan bola serta operan," tandasnya.
Kekalahan atas Wolves membuat Solskjaer merasakan pengalaman baru bersama Man United. Pelatih asal Norwegia itu untuk pertama kalinya menelan kekalahan beruntun karena sebelumnya Setan Merah juga keok 0-2 dari Arsenal di Liga Primer Inggris.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT