INDOSPORT.COM - PSS Sleman selangkah lagi bakal meresmikan dua pemain asingnya yakni Yevhen Bokhashvili (Ukraina) dan Guilherme Felipe de Castro alias Batata (Brasil). Bahkan, dua pemain yang saat ini berstatus seleksi sudah mendapat persetujuan untuk diikat.
Keinginan tersebut diungkapkan CEO PT Putra Sleman Sembada (PSS), Soekeno. Dirinya melihat waktu yang tersisa untuk persiapan tinggal sebulan lagi, dan berharap skuat segera lengkap.
"Keduanya memang saya minta untuk direkrut, dan sudah saya sampaikan juga ke manajemen. Namun untuk lebih jelasanya silahkan dikonfirmasi ke manajer," kata Soekeno, Jumat (05/04/19).
Keinginan sang bos tersebut juga sejalan dengan harapan pelatih Seto Nurdiyantoro. Sejak lama, juru taktik berusia 44 tahun itu memberikan rekomendasi agar dua pemain itu direkrut.
Secara kualitas, baik Batata dan Yehven dinilai sesuai dengan karakter yang Seto inginkan. Apalagi secara teknik dan adaptasi sejauh ini tak mengalami masalah berarti.
"Saya memang berharap ada kejelasan secepatnya. Artinya jika tidak dikontrak, kita segera cari pemain yang lain," ungkap Seto.
Hingga saat ini, PSS Sleman sudah memiliki dua pemain asing guna menghadapi Liga 1 2019. Keduanya adalah Brian Ferreira (Irak) dan Alfonso De La Cruz (Spanyol). Brian dan Alfonso sudah dijajal saat Piala Presiden 2019.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT