INDOSPORT.COM - Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel, mengklaim tim asuhannya sama seperti Juventus yang juga harus menunggu lama untuk memenangkan gelar Liga Champions.
Tuchel ditunjuk sebagai pelatih PSG kurang lebih satu tahun lalu. Namun, meskipun berusaha keras, dirinya tetapi tidak dapat mencegah timnya untuk keluar lagi di babak 16 besar Liga Champions 2018/19.
Les Parisens secara mengejutkan harus tersingkir usai kalah dari Manchester United di kandang mereka. Sementara itu, Juve tersingkir di babak perempat final setelah ditumbangkan Ajax Amsterdam.
Mengalami nasib yang sama,Tuchel mengatakan PSG dan Juventus kini seimbang karena kedua tim memperpanjang rekor tanpa kemenangan mereka di kompetisi paling top di Eropa.
"Liga Champions adalah tujuan semua tim Eropa yang berpartisipasi tetapi Juventus juga telah menunggu lama untuk memenangkannya lagi," katanya kepada Canal + seperti dikutip dari Football Italia.
Menurut Tuchel, memenangi Liga Champions juga telah lama ingin dicapai oleh PSG dan telah ada dalam target yang ingin dicapai tim saat musim baru akan dimulai.
“Selain Liga Champions, kami juga harus gelar domestik setiap musim. Liga Prancis telah tercapai dan jika kami memenangkan Piala Prancis maka musim ini akan menjadi sangat baik,” ujar pelatih asal Jerman ini.
Juventus sendiri belum pernah lagi menjuarai Liga Champions sejak tahun 1996 meskipun beberapa kali menjadi runner up. Sementara itu, PSG belum pernah sekali pun.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Champions Lainnya Hanya di INDOSPORT