Liga Indonesia

Cetak Gol di Uji Coba, Pelatih Persipura Jayapura Ungkap Peluang Bek Naturalisasi

Minggu, 28 April 2019 13:00 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Isman Fadil
© Media Officer Persipura
Kapten Persipura Jayapura, Boaz Solossa saat dikawal pemain Persitema Temanggung dalam laga uji coba kedua tim di Magelang. Copyright: © Media Officer Persipura
Kapten Persipura Jayapura, Boaz Solossa saat dikawal pemain Persitema Temanggung dalam laga uji coba kedua tim di Magelang.

INDOSPORT.COM - Usai menang di laga uji coba perdana kontra tim Liga 3, Persitema Temanggung dengan skor telak 4-1, Sabtu (27/04/19) kemarin, pelatih Persipura Jayapura, Luciano Leandro lantas membeberkan peluang Godstime Egwuatu Ouseloka (Olisa) untuk masuk ke dalam skuatnya.

Kata Luci sapaan akrab Luciano Leandro, bek naturalisasi asal Nigeria itu langsung menunjukkan performa menawan di laga uji coba tersebut, meski baru saja sehari bergabung dengan Persipura.

Dirinya mengakui jika Olisa punya peluang besar untuk lolos dari tahap seleksi atau trial, namun ia masih ingin melihat penampilan Olisa berikutnya di laga uji coba kontra Madura United.

"Peluang dia lolos ke tim tetap ada, tapi kami mau melihat dia dalam satu atau dua uji coba lagi," ungkap Luci saat dihubungi awak portal berita olahraga INDOSPORT.com, Minggu (28/04/19).

Selain memuji Olisa, Luci juga melayangkan pujiannya untuk striker Persipura asal Brasil, Luis Carlos Pilar yang berhasil mencetak dua gol di laga tersebut.

Kompatriotnya itu kian membuktikan dirinya sebagai penyerang yang produktif. Pasalnya, Pilar sudah mencetak 4 gol dalam 3 penampilannya bersama Persipura.

"Dia tampil sangat baik di laga itu, nanti kita akan punya uji coba lagi untuk dia bisa mematangkan performanya," tandasnya.

Mengenang Herlina Kasim, Sang Kartini Sepak Bola Indonesia

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM