INDOSPORT.COM - Ajax Amsterdam akan melakoni laga tandang ke markas Tottenham Hotspur, di leg pertama semifinal Liga Champions pada Rabu (01/05/19) mulai pukul 02:00 WIB.
Jelang laga yang akan berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur itu, Ajax Amsterdam akan tampil dengan kekuatan penuh dan siap kembali membuat kejutan.
Sebelumnya, dua tim raksasa Real Madrid dan Juventus sudah lebih dahulu menjadi korbannya. Real Madrid dikalahkan dengan agregat 5-3 di 16 besar, dan Juventus disingkirkan berkat keunggulan gol tandang dengan agregat 4-4 di 8 besar.
Tak hanya di level Eropa, Ajax juga tampil menggebrak di kompetisi domestik. Saat ini, mereka memuncaki klasemen Eredivisie dengan koleksi 80 poin, dari 32 pertandingan yang sudah dilakoninya.
Bagi Ajax, menorehkan hasil fantastis di kompetisi bergengsi antar klub elite Eropa itu bukanlah hal yang baru. Mereka merupakan pemiliki 4 gelar Liga Champions pada musim 1970/71, 1971/72, 1972/73 dan 1994/95.
Kini ditangan dingin pelatih Erik ten Hag, Ajax berpeluang mengulang masa keemasan mereka di pentas Liga Champions musim 2018/19 ini, dengan para pemain mudanya.
Beberapa diantaranya bahkan jadi pemain kunci dari permainan Erik ten Hag untuk bisa melaju ke final, termasuk nanti mengalahkan Tottenham Hotspur terlebih dahulu. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya:
1. Matthijs de Ligt
Meski berposisi sebagai bek, bukan berarti kehadiran Matthijs de Ligt tidak perlu diwaspadai oleh para pemain Tottenham Hotspur. Sebab, De Ligt kerap membantu serangan terutama ketika dalam situasi bola mati.
Hal itu sudah dibuktikan ketika ia mencetak gol kemenangan Ajax 2-1 saat melawan Juventus, memanfaatkan sundulan dari tendangan sepak pojok menit ke-67.
Selain pandai mencetak gol, kapten Ajax berusia 19 tahun itu juga tangguh dalam menjaga pertahanan gawang Ajax, dari gempuran para penyerang lawan.
Dari empat peserta semifinalis Liga Champions musim ini, Ajax jadi salah satu klub dengan jumlah kebobolan sedikit yakni 10 gol di bawah Barcelona (6 gol) dan Liverpool (9 gol).
2. Dusan Tadic
Kokohnya lini belakang Ajax Amsterdam juga diimbangi oleh tajamnya lini depan mereka, salah satunya adalah penyerang sayap Dusan Tadic.
Ia jadi pemain kunci Erik ten Hag untuk menjadi pemecah kebuntuan di lini depan. Sejauh ini, Tadi sudah mengemas 6 gol.
Mantan pemain Southampton itu berpeluang menyalip Lionel Messi (10 gol), karena para pesaingnya sudah gugur seperti Rober Lewandowski (8 gol), dan Cristiano Ronaldo (6 gol).
3. Frenkie de Jong
Dan nama pemain terakhir adalah Frenkie De Jong. Gelandang muda berusia 21 tahun itu wajib diwaspadai oleh para penggawa Tottenham, karena ia dianggap nyawa permainan Ajax musim ini.
Meski belum mencetak gol dan assist di Liga Champions musim ini untuk Ajax, namun tingkat akurasi umpan Frenkie cukup mengesankan yakni sekitar 89%.
Performa itu lah yang membuat tim sekelas Barcelona kepincut untuk merekrutnya. Ia musim depan dipastikan akan hengkang ke Camp Nou, dengan mahar sebesar 67 juta poundsterling.
Vlog Piala Indonesia, Hujan Gol Laga Bhayangkara vs PSM