INDOSPORT.COM - PT Didi Max Berjangka resmi menjadi sponsor anyar Persib Bandung untuk mengarungi Liga 1 2019, Launching dilakukan oleh Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) di 1933 Dapur & Kopi, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (30/4/19).
Perusahaan pialang berjangka yang mengkhususkan pada perdagangan mata uang (Forex), emas (Gold), perak (Silver), dan komoditi (Multilateral) ini rupanya sudah memendam hasrat bekerja sama dengan Persib sejak lima tahun lalu.
Menurut Komisaris PT Didi Max Berjangka, Yadi Supriyadi, mengakui saat itu ada beberapa kendala yang membuat pihaknya sulit menjadi bagian dari tim kebanggaan Bobotoh.
"Kenapa baru sekarang? Karena birokrasinya jauh berbeda antara dulu dengan sekarang, Didi Max baru berjalan dua tahun dan sekarang baru bisa. Sudah jalannya dari Allah bisa mendukung Persib," ucap Yadi.
Yadi menuturkan alasannya memilih menjadi sponsor Persib, salah satunya Bobotoh. Pasalnya, tim Maung Bandung memiliki pendukung yang tersebar di seluruh wilayah Jawa Barat bahkan hingga ke luar negeri.
Selain itu, secara pribadi Yadi juga merupakan seorang Bobotoh yang sudah mengenal Persib sejak kecil dan sering menyaksikan langsung setiap kali tim kesayangannya berlaga di kompetisi Indonesia.
"Tidak ada alasan lain. Karena Persib Nu Aing. Fans Persib banyak sekali. Bobotoh sudah ada di mana-mana, bukan hanya di Bandung. Jadi, tidak salah saya memilih Persib," ucapnya.
"Keluarga saya, termasuk ayah saya, kalau main di era perserikatan. Saya digendong ke Jakarta (nonton), jadi tak ada alasan lain untuk menjadi sponsor Persib," tegasnya.
Sebagai sponsor ke-15, pihaknya berharap Persib bisa berprestasi, baik di Liga 1 maupun Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/19, yang saat ini sedang diarungi.
"Harapan besar dari Bobotoh juga Persib lebih maju, selain Liga 1 ada pula Piala Indonesia yang kini memasuki fase perempat final. Semoga bisa juara dan pemainnya sehat selalu," tandasnya.
Mengenang Herlina Kasim, Sang Kartini Sepak bola Indonesia
Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT