INDOSPORT.COM – Liverpool melakukan comeback luar biasa melawan Barcelona di Stadion Anfield pada leg 2 babak semifinal Liga Champions 2018/19, Rabu (08/05/19) dini hari WIB.
Tanpa kehadiran Mohamed Salah dan Roberto Firmino, Liverpool tetap tidak kehilangan ketajamannya. Divock Origi berhasil menjawab kepercayaan Jurgen Klopp sebagai seorang striker pada momen yang pas.
Buktinya, Origi sudah mengoyak gawang Barcelona pada menit ke-7. Ia berada di posisi yang pas untuk menyambut bola muntah sepakan Jordan Henderson.
Pembuktian lain dilakukan oleh Giorginio Wijnaldum. Masuk di babak kedua menggantikan Andrew Robertson, ia menciptakan 2 gol atau brace dalam kurun waktu 2 menit.
Liverpool mengunci kemenangan lewat gol kedua Origi pada menit ke-79. Kemenangan dengan agregat 4-3 mengantarkan Liverpool melenggang ke Wanda Metropolitano pada 1 Juni 2019.
Kemenangan The Reds di Anfield tidak lepas dari peran 5 pemain kunci. Berikut portal berita olahraga INDOSPORT menghadirkannya untuk Anda.
Divock Origi
Divock Origi adalah definisi right man in the right place. Kehadirannya hanya sesekali tapi melengkapi kebutuhan Liverpool di saat dibutuhkan.
Origi mendapatkan rating 8,9 dari Whoscored yang menjadikan pemain berusia 24 tahun tersebut meraih gelar man of the match.
Ia berhasil melepaskan 2 shot on target yang semuanya berbuah gol. Momen yang paling krusial, gol terakhir Origi pada menit ke-79 sukses memastikan Liverpool menang dengan agregat 4-3.
Giorginio Wijnaldum
The real supersub tersematkan dalam diri Wijnaldum. Masuk di babak kedua, Wijnaldum tidak segan-segan memborong 2 gol dalam tempo waktu 2 menit.
Sama seperti Origi, Wijnaldum sukses melepaskan 2 shot on target yang keduanya berbuah gol. Ia juga punya persentase akurasi umpan sebesar 93,8 persen.