INDOSPORT.COM - Penggunaan teknologi Video Assistant Referee (VAR) terus digaungkan agar bisa digunakan di Liga 1 2019. Bahkan mencuat kabar bahwa 18 kontestan Liga 1, termasuk Bhayangkara FC. siap patungan demi terciptanya penggunaan VAR di Liga 1.
Bhayangkara FC siap ikut bila memang tim Liga 1 bersama-sama patungan untuk membeli peralatan VAR. Hal ini dikatakan langsung oleh Manajer Bhayangkara FC Sumardji.
"VAR memang harus ada sebagai back up wasit dalam mengambil keputusan. Kalau memang peserta Liga 1 akan patungan tentu suatu langkah yang bagus dan saya akan ikut serta bersama sama," ucap Sumardji kepada INDOSPORT.
Penggunaan VAR memang diharapkan dapat mengurangi kesalahan keputusan yang diambil oleh wasit. Seperti diketahui, beberapa keputusan kontroversial diambil oleh wasit di kancah sepak bola Indonesia.
Paling terbaru adalah keputusan kontroversi di leg kedua babak delapan besar Piala Indonesia antara PSM Makassar vs Bhayangkara FC. Saat itu wasit Nusur Fadilah yang memimpin laga tidak mengesahkan gol sepakan bebas Andersson Salles.
Keputusan wasit itu merugikan Bhayangkara FC. The Gurardian, julukan Bhayangkara FC, takluk 0-2 dan gugur dari kancah Piala Indonesia.
Seneng-seneng Bareng The Jakmania
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT