INDOSPORT.COM - Pelatih klub sepak bola Cardiff City, Neil Warnock menyadari jika Manchester United sedang menghadapi masa-masa sulit.
Hal itu dikatakan oleh Neil Warnock dalam sesi konferensi pers jelang melawan Manchester United di pekan terakhir Liga Primer Inggris.
Warnock pun harus menelan kenyataan pahit ketika melihat tim asuhannya terdegradasi. Tim Cardiff City akan melakoni laga terakhir di kandang Manchester United hari ini, Minggu (12/05/19).
"Tak ada tempat yang lebih baik untuk memainkan partai terakhir Liga Primer selain di Theatre of Dreams," ujar Neil Wawrnock dilansir dari talkSPORT.
Warnock juga sempat mengomentari keadaan Manchester United saat ini. Tim Setan Merah bisa dibilang masih terseok-seok semenjak ditinggal oleh pelatih legendaris, Sir Alex Ferguson pada 2013 silam.
Para pelatih andal seperti David Moyes, Louis van Gaal, dan Jose Mourinho pun dicopot lantaran dinilai gagal membawa Man United ke jalur juara.
Neil Warnock menyadari Ole Gunnar Solskjaer sedang mengemban tugas berat sebagai pelatih Manchester United saat ini.
"Ini adalah periode sulit baginya. Namun ini merupakan bagian dari momen naik dan turun di sepak bola," kata Warnock.
"Mungkin butuh 10 hingga 15 tahun untuk kembali berjaya. Tetapi saya yakin mereka bisa," ujarnya menambahkan.
Dengan kata lain, jika prediksi Neil Warnock benar, maka Manchester United baru akan berjaya di tahun 2034.
Unboxing Adidas Harden Vol 3 Iron Man
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Inggris dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM