Liga Indonesia

Satu Kendala Persija Jakarta Gunakan Stadion GBK untuk Liga 1 2019

Senin, 13 Mei 2019 07:04 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
© Petrus Manus Da'Yerimon/Indosport.com
Ferry Paulus (presiden klub) dan Kokoh Alfiat (direktur umum). Copyright: © Petrus Manus Da'Yerimon/Indosport.com
Ferry Paulus (presiden klub) dan Kokoh Alfiat (direktur umum).

INDOSPORT.COM - Persija Jakarta dipastikan menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) sebagai home base mereka di perhelatan Liga 1 2019. Bahkan dari 17 laga home yang dimiliki Persija, dipastikan 16 laga dihelat di GBK.

Hal ini dikatakan oleh CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus. Pria yang kerap disapa Bung Ferry ini mengatakan bahwa jadwal untuk Persija sudah diberikan kepada Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PP GBK).

"Sebagian besar di SUGBK, selain itu di Patriot. PPK-GBK (Pusat Pengelola Kawasan Gelora Bung Karno) sudah oke. Dari 17 pertandingan, cuma satu di Desember 2019 (tidak bisa memakai SUGBK sebagai kandang) karena berbenturan dengan kegiatan Natal. Selebihnya oke," ungkap Ferry.

Meski sudah memastikan menggelar laga di GBK, ada satu kendala yang dihadapi oleh Persija. Yakni terkait jadwal tayang yang dimiliki oleh pemegang hak siar.

Di mana pemegang hak siar menginginkan Persija dihelat saat jam prime time. Hal ini berbenturan akan perizinan di GBK yang menginginkan laga Persija di GBK berlangsung pada siang hari.

"Ini agak jadi masalah, tapi ini masih ada waktu. Semoga kedepannya kebijakan pembatasan waktu kick off bisa kita terobos. Semua juga melihat dari evaluasi pertandingan ke pertandingan," beber pria asal Manado ini.

"Manajemen selalu memberikan yang terbaik untuk Jakmania. Untuk diketahui, dalam beberapa event sering terjadi (Persija main di luar kota pada laga kandang di musim-musim sebelumnya) bukan karena kita tidak mampu, namun kondisi," pungkas Ferry.

Cerita Rizky Saat Bertemu Riyad Mahrez di Inggris

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM