INDOSPORT.COM - Salah satu pemain asing asal Jepang diduga masih merindukan Persib Bandung usai mengirim kode di akun media sosial Instagram pribadinya. Satoshi Otomo mengirimkan pesan yang menyiratkan jika ia masih teringat dengan klub sepak bola Indonesia berjuluk Maung Bandung itu.
Pemain asal Jepang yang dimaksudkan ialah Satoshi Otomo. Ia baru-baru ini mengunggah sebuah foto yang di dalamnya ada orang Indonesia.
"Pelanggan Indonesia. Sudah lama sejak saya berbicara bahasa Indonesia tetapi lebih menarik dari yang saya kira," tulis akun @satoshi_erasmo.
"Indonesia memiliki banyak kenangan. Ada berbagai masalah, tetapi yang pertama menyenangkan dan itu adalah negara favorit saya. #indonesia #sepakboladunia #sepakbolaindonesia #permainbola #persib #bontangfc #persela #half #halffilipino #kikkacafe #kikka #hostel," sambung Satoshi.
Rindu yang diutarakan oleh Satoshi ialah dengan menyertai tanda pagar (tagar atau hashtag) Persib dalam unggahannya kali ini.
Meski begitu Satoshi kemungkinan tak bisa memperkuat Persib karena kuota pemain asing klub asal Jawa Barat tersebut telah penuh.
Di sisi lain satoshi kini berusia 37 tahun dan tampaknya sudah pensiun dari dunia sepak bola profesional. Kini ia diketahui beralih profesi sebagai pengusaha.
Sekadar informasi kalau Satoshi pernah membela Persib Bandung pada musim 2009/2010 silam. Ia membukukan dua gol dari 17 pertandingan yang dijalaninya.
Terus Ikuti Update Persib Bandung dan Berita Sepak Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.