INDOSPORT.COM - Pekan 2 kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Shopee Liga 1 2019, hampir usai. Laga antara PSIS Semarang vs Persija Jakarta, Minggu (26/05/19), akan menjadi partai penutup, namun berbagai masalah sudah menerpa Liga 1 yang baru berjalan dua minggu ini.
Madura United untuk sementara memimpin klasemen dengan raihan 6 poin, hasil dua kemenangan tandang secara beruntun dengan torehan 6 gol dan 1 kemasukan.
Perseru Badak Lampung FC dan Arema FC berada di posisi dua terbawah. Keduanya sama-sama menelan kekalahan ganda di kandang lawan.
Sebanyak 41 gol telah tercipta dari 16 pertandingan. Wasit sudah mencabut tiga kartu merah, dua di antaranya muncul di pekan 2.
Ini menjadi bukti, intensitas pertandingan berlangsung tinggi meski memasuki bulan Ramadan. Sejumlah kegaduhan juga tidak luput dari penyelenggaraan Liga 1 2019 yang kick off seminggu lebih lama dari jadwal semula.
Semangat untuk memperbaiki kompetisi agar lebih berkualitas justru tercoreng lantaran adanya beberapa insiden yang membuat miris.
Portal berita olahraga INDOSPORT mencoba untuk menguraikan segudang masalah yang sudah terjadi hingga pekan 2 Liga 1 2019.