Suara Azan Pertama Kali Berkumandang di Stadion Wembley, Netizen: Masya Allah

Sabtu, 1 Juni 2019 17:22 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Isman Fadil
© feverup.com/MazQ Tour
Ilustrasi orang azan di stadion Wembley Copyright: © feverup.com/MazQ Tour
Ilustrasi orang azan di stadion Wembley

INDOSPORT.COM - Mendekati penghujung bulan puasa, suasana indah menyelimuti tanah Britania Raya. Untuk pertama kalinya dalam sejarah berdirinya Stadion Wembley, pada hari Kamis (30/05/19) lalu, terdapat suara azan yang berkumandang di stadion kebanggaan masyarakat Inggris ini.

Dalam acara buka bersama, Ramadan Tent Projek, selaku pelaksana acara telah membuat sejarah dengan melantukan azan dan buka puasa bersama untuk pertama kalinya di Stadion Wembley. Hal ini jadi yang pertama kali tersiar melalui cuitan pendiri Ramadan Tent, Omar Salha, dalam akun Twitter pribadinya. 

Dalam cuitannya tersebut, dirinya merasa kagum bisa membuat sejarah seperti ini. Tak lupa dirinya mengucapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya untuk seluruh orang yang telah berpartisipasi, dan juga federasi sepak bola Inggris (FA), yang telah memberikan izin untuk menyelenggarakan acara ini.

Tentu saja hal ini menuai banyak pujian dari kalangan netizen seluruh dunia. Tak sedikit yang merasa kagum atas sejarah baru ini. 

"Masha Allah. Saya pernah hadir di acara buka puasa bertahun-tahun lalu. Saya merasa bangga sekarang," tulis @Mimaaa.

"Adzan pertama di Wembley dan ini sangat menyentuh. Ini sangat indah. Semoga Allah memberikan berkah untuk kita semua," tulis @btsonshine

"Sejarah Wembley," tulis @anggiprahesta.

Seperti yang sudah diketahui, Wembley merupakan stadion kebanggaan masyarakat Inggris sejak kembali dibuka tahun 2007 silam. Wembley sendiri merupakan markas dari Timnas Inggris dari berbagai cabang olahraga, seperti sepak bola hingga rugby.

3